PERESMIAN MALL PERTAMA DI IKN JELANG HUT RI 2024

DATA INFORMASI KLARIFIKASI
JENIS KLARIFIKASI
EKONOMI - EKONOMI
LOKASI INFORMASI
NASIONAL - NASIONAL
JENIS INFORMASI
HOAKS - FALSE CONTEXT
KANAL ADUAN
FACEBOOK
BUKTI ADUAN
GAMBAR
PETUGAS CEK FAKTA
Sandi Ibrahim
DILIHAT
479 KALI

Rabu, 28 Agustus 2024

Beredar unggahan di Facebook yang mengeklaim adanya peresmian mall pertama di IKN menjelang perayaan HUT RI 2024.

CEK FAKTA:
Dilansir dari turnbackhoax, setelah dilakukan penelusuran melalui Yandex, ditemukan adanya foto yang mirip dengan bagian dalam bangunan dari unggahan tersebut. Foto tersebut sama dengan yang dipublikasikan oleh alamy. Jika dibandingkan, bentuk atap pada bangunan memiliki desain struktur yang sama.

Selanjutnya, foto yang sama juga ditemukan melalui artikel detik finance yang berjudul “Futuristik! Atap di Stasiun Bawah Tanah Ini Mirip Black Hole.” yang mana foto tersebut merupakan stasiun bawah tanah yang ada di Shenzhen, China.

KESIMPULAN:
Unggahan yang mengeklaim adanya peresmian mall pertama di IKN adalah tidak benar, False Context.

RUJUKAN:
https://bitly.cx/1kaQ 
https://bitly.cx/rAYWy 
https://bitly.cx/bZ9R 

Pemeriksa Fakta : Muhammad Fadla Firdaus (@mfadlafirdaus)