REKAM JEJAK ANIES BASWEDAN DIBAWAH RATA-RATA KARENA TEMPUH SMA 4 TAHUN

DATA INFORMASI KLARIFIKASI
JENIS KLARIFIKASI
POLITIK - PEMILU 2024
LOKASI INFORMASI
NASIONAL - NASIONAL
JENIS INFORMASI
HOAKS - MISLEADING CONTENT
KANAL ADUAN
TWITTER
BUKTI ADUAN
GAMBAR
PETUGAS CEK FAKTA
Tommy Sutami
DILIHAT
4826 KALI

Rabu, 24 Januari 2024

Beredar sebuah postingan di media sosial Facebook yang disertai narasi bahwa rekam jejak Anies Baswedan dibawah rata-rata yang disertai tangkapan layar postingan mengenai Anies Baswedan jalani pendidikan SMA selama 4 tahun.


CEK FAKTA: Faktanya, dilansir dari Liputan6.com bahwa Anies Baswedan sempat terpilih menjadi Ketua OSIS se-Indonesia pada 1985, lalu pada 1987, dia terpilih untuk mengikuti program pertukaran pelajar AFS dan tinggal selama setahun di Milwaukee, Wisconsin, Amerika Serikat. Program inilah yang membuatnya menempuh masa SMA selama empat tahun dan baru lulus pada tahun 1989.


KESIMPULAN: Informasi dan foto yang beredar di internet terkait isu rekam jejak Anies Baswedan dibawah rata-rata karena Tempuh SMA selama 4 tahun merupakan hoaks dan jelas tidak dapat dibuktikan kebenarannya, sebab Anies Baswedan terpilih untuk mengikuti program pertukaran pelajar AFS dan tinggal selama setahun di Milwaukee, Wisconsin, Amerika Serikat. Program inilah yang membuatnya menempuh masa SMA selama empat tahun dan baru lulus pada tahun 1989.


Informasi ini termasuk kedalam kategori Misleading Content.


Rujukan:
https://bitly.ws/3aALy 
https://bitly.ws/3aALH 


Pemeriksa Fakta : Tiara Syafriana
Instagram : @tiaraasya_