Sabtu, 26 Agustus 2023
Beredar sebuah email atau surel yang berisikan undangan panggilan tes calon karyawan PT Angkasa Pura 2. Pada surat tersebut tertulis bahwa pelaksanaan tes seleksi akan dilaksanakan mulai tanggal 18 Agustus 2023 di Bandara Internasional Jakarta Soekarno-Hatta Gedung 600, Kota Tangerang, Provinsi Banten. Tertulis pula keterangan jadwal tes seleksi dan daftar nama calon karyawan.
Lantas benarkah informasi tersebut?
CEK FAKTA : Setelah ditelusuri surat panggilan tes calon karyawan yang mengatasnamakan PT. Angkasa Pura II tersebut adalah surat palsu. Contact center resmi PT Angkasa Pura II dalam akun Twitter resminya @contactap2, mengklarifikasi bahwa sampai saat ini PT Angkasa Pura II belum membuka lowongan pekerjaan kembali. Pihaknya pun mengimbau agar masyarakat berhati-hati terhadap lowongan pekerjaan yang mengatasnamakan PT Angkasa Pura II melalui website resminya angkasapura2.co.id
KESIMPULAN : Surat yang beredar melalui email yang mengklaim PT. Angkasa Pura II mengundang calon karyawan untuk tes seleksi adalah hoaks. Faktanya PT. Angkasa Pura II telah mengkonfirmasi bahwa mereka belum membuka lowongan pekerjaan untuk saat ini. Pihaknya menghimbau masyarakat agar berhati-hati dan hanya percaya informasi yang berasal dari akun/website resmi PT. Angkasa Pura II.
Informasi tersebut masuk kedalam kategori Imposter Content
RUJUKAN :
https://bit.ly/3QKJAwv
https://bit.ly/3QJ8bBG
Pemeriksa Fakta : Isfahani Afina Putri
Instagram : @isfahaniii_