Kampanyekan Pentingnya Etika Dalam Bermedsos, Tim Jabar Saber Hoaks Kunjungi Sekolah dan Pondok Pesantren

Dilihat: 451 kali
Selasa, 28 Februari 2023

Kegiatan safari ke sekolah kembali dilakukan oleh tim Jabar Saber Hoaks (JSH), dalam rangka memberikan pelatihan literasi digital kepada siswa-siswi, agar mereka memiliki pemahaman dalam mengelola media sosial secara mandiri.

Kali ini, giat pelatihan cek fakta mandiri diadakan di SMA Alfa Centauri, Kota Bandung dan Pondok Pesantren Aisyiah Boarding School, Kabupaten Bandung, pada Senin dan Selasa, 27 – 28 Februari 2023.

Dalam sambutannya, Ketua JSH, Alfianto Yustinova mengenalkan berdirinya JSH di Pemprov Jawa Barat, yaitu pada 7 Desember 2018.

Alfianto menambahkan, tugas pokok JSH adalah melakukan verifikasi narasi pada suatu berita, baik  berita yang diadukan oleh masyarakat melalui kanal komunikasi JSH, maupun berita yang didapat dari kegiatan pemantauan di berbagai kanal media sosial.

 “Tugas pokok kami (JSH) adalah melakukan verifikasi terhadap berita yang menyebar di media sosial, juga melakukan edukasi secara berkala tentang pemahaman literasi digital kepada masyarakat,” tegasnya.

Saat kunjungan ke SMA Alfa Centauri Bandung, Kepala Sekolah SMA Alfa Centauri, Agus Rustandi, menyampaikan terima kasih kepada tim JSH, yang telah memilih sekolahnya sebagai sasaran kegiatan pelatihan pengecekan fakta tersebut.

Agus mengimbau, agar para pelajar di sekolahnya serius dalam mengikuti pelatihan ini, mengingat permasalahan hoaks menjadi isu yang sangat penting belakangan ini.

Sementara pada pelatihan pengecekan fakta yang digelar di Pondok Pesantren Aisyiah Boarding School Kabupaten Bandung, Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum turut hadir pada pelatihan tersebut.

Dalam sambutannya, Uu menyebut, bahwa program pelatihan cek fakta yang diselenggarakan oleh Tim JSH itu, bagian dari upaya dari Pemprov Jawa Barat dalam meminimalisir penyebaran hoaks di media sosial.

 “Salah satu tujuan latihan ini adalah untuk mengkampanyekan etika dalam bermedia sosial. Juga agar para pelajar dan santri mampu melakukan cek fakta secara mandiri,” tambah Uu.

Koordinator Divisi Pengelola Aduan dan Pengecekan Fakta Jabar Saber Hoaks, R. Tommy Sutami memandu jalannya pelatihan cek fakta mandiri kepada para peserta.

“Para peserta kita berikan materi dasar, seperti cara menggunakan aplikasi google reverse image, untuk mengidentifikasi konten gambar yang menyebar di media sosial,” ucap Tommy.

Sementara itu, Ketua Pimpinan Wilayah Aisyiah Jawa Barat Dra. Hj. Ia Kurniati., M. Pd, menyambut baik kegiatan ini. Menurutnya kegiatan ini sangat relevan dengan program yang dimiliki Aisyah Jawa Barat, yaitu program literasi digital.

“Program edukasi literasi digital ini relevan dengan program kerja kami di Aisyah Jawa Barat,” kata Ia. (JSH).

*Penulis : Elvita Liana Deanova (Program Studi Ilmu Komunikasi FPIPS UPI)

*Editor : Depi Agung Setiawan