PENDAFTARAN KARTU FISIK DANA

DATA INFORMASI KLARIFIKASI
JENIS KLARIFIKASI
EKONOMI - EKONOMI
LOKASI INFORMASI
NASIONAL - NASIONAL
JENIS INFORMASI
HOAKS - IMPOSTER CONTENT
KANAL ADUAN
FACEBOOK
BUKTI ADUAN
LINK
PETUGAS CEK FAKTA
Sandi Ibrahim
DILIHAT
35 KALI

Kamis, 17 April 2025

Beredar postingan di Facebook pendaftaran kartu fisik DANA dengan syarat dengan ketentuan yang tercantum pada caption. Dalam postingan tersebut juga dicantumkan sebuah tautan yang diklaim sebagai link akses pendaftaran.


CEK FAKTA
Dilansir dari laman 
tirto.id, setelah dilakukan pengecekan tautan melalui situs urlscan.io, hasilnya menunjukan bahwa tautan ini tidak mengarah ke laman resmi DANA, dan alamat IP utamanya justru berada di Amsterdam, Belanda. 


Lalu setelah dilakukan pengecekan dengan mengklik tautan pendaftaran tersebut, hasilnya mengarahkan pengunjung supaya mengaktifkan dana paylater, dana cicil, dan juga pinjaman dana dengan cara memasukan data pribadi seperti nomor telepon yang diduga sebagai modus penipuan.

DANA ternyata juga pernah memberikan klarifikasi mengenai Kartu Fisik pada 
postingan instagram resminya. Dalam postingan tersebut tertulis narasi “Cara daftar kartu fisik DANA. Gak ada caranya! DANA kan gak punya kartu fisik! Semua transaksi langsung di aplikasi DANA ya!”. 

KESIMPULAN
Postingan Facebook yang menginformasikan mengenai pendaftaran kartu fisik DANA adalah tidak benar. Imposter Content.

RUJUKAN
https://shorturl.at/wSvpx (Tirto.id)
https://shorturl.at/W5RTj (Instagram DANA)

PEMERIKSA FAKTA
Syafira Praba Yustika (@safiiraapr)