Jum'at, 21 Maret 2025
Beredar video pada akun facebook yang diposting tanggal 13-03-2025 dengan narasi: “Viral Jembatan Citra Raya Cikupa Tangerang Ambruk”. Dalam video tersebut menginformasikan adanya banjir bandang yang terjadi di daerah tersebut, banjir bandang tersebut menyebabkan jembatan ambruk terlihat juga beberapa mobil yang menyangkut di jembatan serta masyarakat yang sedang menyelamatkan diri.
CEK FAKTA:
Dilansir dari liputan6.com setelah dicek menggunakan Google Images, video tersebut merupakan video di akun youtube @ai headline, dimana video tersebut dibuat menggunakan kecerdasan buatan (AI). Penelusuran dilanjutkan dengan memasukan video ke situs pendeteksi AI hivemoderation.com dan menunjukan hasil bahwa video tersebut terbukti dibuat oleh AI.