BANJIR MELANDA IKN

DATA INFORMASI KLARIFIKASI
JENIS KLARIFIKASI
BENCANA ALAM - BANJIR
LOKASI INFORMASI
NASIONAL - NASIONAL
JENIS INFORMASI
HOAKS - MANIPULATED CONTENT
KANAL ADUAN
WHATSAPP
BUKTI ADUAN
VIDEO
PETUGAS CEK FAKTA
Sandi Ibrahim
DILIHAT
28 KALI

Kamis, 13 Maret 2025

Beredar di media sosial video banjir melanda di IKN. Pada video tersebut memperlihatkan istana negara dan beberapa bangunan lain terendam cukup tinggi.


CEK FAKTA:
Dalam video tersebut terdapat watermark bertuliskan AI, sehingga dilakukan penelusuran lebih lanjut dengan memverifikasi video tersebut menggunakaN Hive Moderation, hasilnya mengatakan bahwa video tersebut hasil pembuatan AI.


Dilansir dari mediakaltim.com dan kejarfakta.co, Staf Khusus Bidang Komunikasi Publik sekaligus Juru Bicara Otorita IKN, Troy Harrold Pantouw telah menegaskan bahwa video tersebut telah di rekayasa oleh AI dan dan menghimbau untuk tidak mudah percaya jika ada berita dengan sumber yang belum terverifikasi.

KESIMPULAN:
Video yang menampilkan bencana alam melanda IKN dan merendam istana negara dan beberapa bangunann lainnya itu tidak benar, Manipulated Content.

RUJUKAN:
mediakaltim.com (berita mediakaltim.com)
kerjfakta.com (berita kerjafakta.com)

PEMERIKSA FAKTA:
Dicky Wirawan (@dickywrn)