Rabu, 12 Februari 2025
Beredar unggahan di media sosial Facebook terkait dengan informasi lowongan kerja oleh PT. PAMAPERSADA NUSANTARA dengan 15 posisi yang dibutuhkan untuk lulusan Pendidikan SMA/K, D3, S1 dan terbuka bagi Fresh Graduate. Unggahan tersebut juga mencantumkan tautan pendaftaran.
CEK FAKTA:
Setelah dilakukan penelusuran di halaman Instagram @pamapersadaofficial tidak ditemukan unggahan serupa. PT. Pamapersada Nusantara yang menyampaikan himbauan agar mewaspadai terkait lowongan pekerjaan yang mengatasnamakan perusahaan tersebut di sorotan postingannya. Informasi lowongan pekerjaan hanya di informasikan di Instagram @join_pamapersada dan di website career.pamapersada.com.
Hasil pemeriksaan terhadap tautan yang tertera dalam unggahan tersebut tidak mengarahkan ke website atau instagram resmi PT. Pamapersada Nusantara, tetapi mengarah ke pengisian data diri dan nomor telegram aktif yang beresiko pada penyalahgunaan data pribadi.
KESIMPULAN:
Unggahan terkait dengan lowongan kerja PT. Pamapersada Nusantara di sosial media Facebook adalah tidak benar, Imposter Content.
RUJUKAN:
https://tinyurl.com/yc59mp3x (Instagram rekrutmen resmi PT. Pamapersada Nusantara)
https://tinyurl.com/c5xd8d55 (Instagram PT. Pamapersada Nusantara)
https://tinyurl.com/2zttnmhy (Website rekrutmen resmi PT. Pamapersada Nusantara)
PEMERIKSA FAKTA:
Iqlima Syahwa Nurrillah (@iqlimasyhnrll)
Fera Elma Fauziah (@feraa.elma)