Kamis, 21 April 2022
MARBOT MASJID TEWAS DIKEROYOK MASSA YANG TAK SUKA DIBANGUNKAN SAHUR PAKAI PENGERAS SUARA
Beredar di media sosial seorang marbot
masjid dikabarkan
dikeroyok massa hingga tewas.
berita-aktual-newsupdate.blogspot.com memberitakan kejadian tersebut dengan judul artikel "Kejadian Subuh Ini, Tak senang dibangunkan sahur pakai pengeras suara, Marbot mesjid diker0yok masa hingga t3was Surga menantimu pak.."
Pada foto sampul artikel memperlihatkan jasad seorang pria berkaus merah di lantai masjid dikerumuni sejumlah warga dan aparat.
Benarkah hal tersebut?
CEK FAKTA :
Dilansir mecom.id, bahwa benar ada peristiwa pengeroyokan terhadap marbot, kejadian di sebuah masjid di Palembang, Sumatra Selatan, dipicu ketidaksukaan terhadap cara marbot membangunkan sahur menggunakan pengeras suara.
Merujuk artikel Detik.com, pada artikel berjudul "Marbot Masjid di Palembang Dikeroyok Saat Bangunkan Sahur, Polisi Buru Pelaku", aksi pengeroyokan terjadi pada Mei 2020 dan korban pengeroyokan hanya mengalami luka memar di kepala, tidak sampai meninggal.
Sementara itu, foto thumbnail yang digunakan pada narasi artikel yang beredar adalah foto jenazah warga Sumenep, Lampung Timur yang meninggal dunia pada 3 Desember 2021 saat salat sunah di Masjid Pringsewu Lampung.
Foto tersebut dimuat Tribunnews.com pada artikel berjudul "Warga Jawa Timur Meninggal saat Salat Sunah di Masjid Pringsewu Lampung" pada Sabtu, 4 Desember 2021.
Foto tersebut tidak ada hubungannya dengan peristiwa pengeroyokan marbut di Palembang.
KESIMPULAN :
Klaim pada artikel yang beredar bahwa seorang marbot masjid dikabarkan dikeroyok massa hingga tewas karena membangunkan sahur menggunakan pengeras suara masjid adalah salah.
Faktanya, benar terjadi pengeroyokan tetapi itu isu lama dan bukan terjadi saat momentum Ramadhan tahun ini dan juga foto yang digunakan sebagai thumbnail tidak sesuai dengan isi berita.
Informasi ini adalah jenis kategori False Context.
RUJUKAN :
1. https://bit.ly/37rRFCd
2. https://bit.ly/389mGKQ
3. https://bit.ly/3K1AN2m