KETUM PBNU KH SAID AQIL SIRADJ KETURUNAN PKI

DATA INFORMASI KLARIFIKASI
JENIS KLARIFIKASI
FIGUR - FIGUR
LOKASI INFORMASI
NASIONAL - NASIONAL
JENIS INFORMASI
HOAKS - MISLEADING CONTENT
KANAL ADUAN
WHATSAPP
BUKTI ADUAN
GAMBAR
PETUGAS CEK FAKTA
Tommy Sutami
DILIHAT
655 KALI

Kamis, 23 Desember 2021

KETUM PBNU KH SAID AQIL SIRADJ KETURUNAN PKI


Beredar pesan berantai yang menyebutkan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdhatul Ulama (PBNU) KH Said Aqil Siradj keturunan PKI. Narasi ini beredar disertai foto Said Aqil bersandingan dengan foto Achmad Dasuki Siradj.
 
Pada foto yang beredar, terdapat foto kartu tanda anggota fraksi Partai Komunis Indoensia (KPI) atas nama Achmad Dasuki Siradj bernomor 215. 

Benarkah hal tersebut?

CEK FAKTA :
Dilansir dari rri.co.id, Said Aqil Siradj lahir pada 03 Juli 1953, di Kempek, Palimanan, Cirebon, Jawa Barat dari pasangan, KH Aqiel Siradj dan Nyai Hj Afifah binti Kyai Harun.
 
Aqiel Siradj merupakan pengasuh Pondok Pesantren Kempek yang menjadi salah satu pesantren penting di Cirebon. Kyai Aqiel merupakan menantu dari Kyai Harun bin Abdul Jalil, yang menjadi benteng dari Pesantren Kempek.
 
Said Aqiel Siradj adalah putra ke dua dari lima bersaudara yang dikenal dengan sebutan Pandawa Lima yaitu Abuya KH. Ja'far Shodiq Aqiel Siradj (Alm), KH. Said Aqiel Siradj, KH. Muh. Musthofa Aqiel Siradj, KH. Ahsin Syifa Aqiel Siradj (Alm) dan KH. Ni'amillah Aqiel Sirad.
 
Sementara Achmad Dasuki Siradj adalah tokoh PKI yang lahir pada 23 Mei 1903 di Surakarta, Jawa Tengah.
 
Saat PKI melakukan pemberontakan pada Belanda November 1926, Ahmad Dasuki menjadi salah satu yang ditangkap. Sebanyak 1000 orang ditangkap di Surakarta. 500 orang kemudian dibebaskan setelah dilakukan penahanan dan diinterogasi. 417 kemudian dipenjara setelah diadili.

KESIMPULAN :
Klaim Ketum PBNU KH Said Aqil keturunan PKI adalah salah. Faktanya, informasi ini adalah hoaks lama yang kembali beredar.

Informasi ini adalah jenis kategori Misleading Content.

RUJUKAN :
1. https://bit.ly/30SETJz
2. https://bit.ly/3Jalyov
3. https://bit.ly/3Fr3eFs