VIRAL ISU PESUGIHAN BABI NGEPET TERUNGKAP BERKAT GPS

DATA INFORMASI KLARIFIKASI
JENIS KLARIFIKASI
FENOMENA - MAKHLUK HIDUP
LOKASI INFORMASI
NASIONAL - NASIONAL
JENIS INFORMASI
BENAR - BENAR
KANAL ADUAN
LINE
BUKTI ADUAN
LINK
PETUGAS CEK FAKTA
Tommy Sutami
DILIHAT
424 KALI

Sabtu, 24 Agustus 2019

VIRAL Isu Pesugihan Babi Ngepet di Solo, Berita Hoax dan Kronologinya Terungkap Berkat GPS
.
[BERITA]
Selama sebulan belakangan, warga Solo dibuat resah dengan adanya isu babi ngepet. Teror babi ngepet ini persisnya terjadi di wilayah RW 10 hingga 15, Jagalan, Solo.
.
Sejumlah warga kehilangan barang-barang berharga seperti laptop, ponsel hingga helm. Usai kehilangan demi kehilangan dialami warga, isu babi ngepet pun kian santer.
.
Namun belakangan, isu tersebut terbukti hoaks setelah pelaku pencurian yang sesungguhnya berhasil ditangkap. Pelaku bernama Rendy Febrianto alias (Bagong) akhirnya tertangkap berkat GPS (Global Positioning System).
.
Terungkapnya kejahatan Bagong berawal ponsel salah seorang korbannya yang bernama Andreas.
.
Ponsel Andreas yang dicuri Bagong memiliki aplikasi ojek online yang GPS-nya masih menyala.
Nah, dari GPS itulah kemudian lokasi Bagong terlacak. Bagong pun berhasil dievakuasi dan dibawa ke kantor polisi untuk pemeriksaan lebih lanjut.
.
[SUMBER BERITA]
http://bit.ly/2LenS0D
http://bit.ly/2UfPzdf
http://bit.ly/346ysiI