Senin, 21 April 2025
Beredar video di whatsapp yang mengklaim merupakan kejadian begal yang berlokasi di jalan GBLA Mesjid Al Jabbar.
Dalam video terlihat seorang korban bersimbuh darah yang sedang dikerumuni oleh masyarakat dan terlihat juga beberapa petugas kepolisian sedang melakukan pemeriksaan.
Benarkah video itu kejadinnya di sekitaran Mesjid Al Jabbar Kota Bandung?
CEK FAKTA : Setelah dilakukan penelusuran menggunakan google search image, diketahui kejadian dalam video tersebut bukanlah terjadi di kota bandung melainkan didaerah Gunung Putri Kabupaten Bogor.
Seperti dilansir
Detik, pemuda berinisial R (23) menjadi korban pembunuhan di Gunungputri, Bogor, Jawa Barat. Motif pelaku pembunuhan masih digali oleh pihak kepolisian.
Pembunuhan ini berawal dari penemuan jasad R di wilayah Perumahan Kota Wisata, Gunungputri, Bogor, pada Sabtu (12/4). Peristiwa pembunuhan diduga terjadi pada sekitar pukul 02.00 WIB, sementara jasad R ditemukan pukul 04.00 WIB.
KESIMPULAN : Klaim video yang menyebutkan telah terjadi aksi begal di jalan GBLA Mesjid Al Jabbar adalah tidak benar. Faktanya, kejadian dalam video tersebut terjadi di daerah Gunung Putri Kabupaten Bandung.
Informasi ini adalah jenis kategori False Context.
RUJUKAN :
https://bit.ly/3S3xgH2 (Detik)
https://bit.ly/4lLjfLP (wartakota.tribunnews)