VIDEO GEMPA DI NEPAL PADA MARET 2025

DATA INFORMASI KLARIFIKASI
JENIS KLARIFIKASI
BENCANA ALAM - GEMPA BUMI
LOKASI INFORMASI
INTERNATIONAL - INTERNATIONAL
JENIS INFORMASI
HOAKS - FALSE CONTEXT
KANAL ADUAN
WHATSAPP
BUKTI ADUAN
VIDEO
PETUGAS CEK FAKTA
Alfianto Yustinova
DILIHAT
11 KALI

Kamis, 03 April 2025

Beredar unggahan video di media sosial Facebook yang mengeklaim telah terjadi gempa bumi yang dahsyat di Nepal pada Maret 2025. 


CEK FAKTA:
Faktanya, klaim dalam video tersebut tidak benar. Dilansir dari kompas.com, video tersebut identik dengan video yang diunggah di kanal YouTube Nippon TV News 24 Japan yang diunggah pada 5 Februari 2024. 

Video itu adalah momen ketika gempa bumi dahsyat menghantam Semenanjung Noto di Prefektur Ishikawa, Jepang yang kemudian diikuti dengan tsunami. 

Dikutip Nippon.com, gempa bumi dengan kekuatan magnitudo 7,6 mengguncang Semenanjung Noto di Prefektur Ishikawa pada 1 Januari 2024.  

Berdasarkan pengumuman pemerintah Jepang, bencana tersebut mengakibatkan hampir 500 korban jiwa, termasuk kematian yang disebabkan karena kesulitan evakuasi.

KESIMPULAN:
Video yang diklaim menampilkan gempa bumi di Nepal pada Maret 2025 adalah tidak benar. Faktanya, video asli memperlihatkan gempa bumi di Prefektur Ishikawa, Jepang pada Januari 2024. 

Informasi tersebut termasuk dalam kategori False Context

RUJUKAN:
https://bit.ly/4hXJXO4
https://bit.ly/3RyDZII