Kamis, 05 September 2024
Beredar postingan/ infografis di sosial media yang menginformasikan akan datangnya Ibu Dayak ke Graha Sidang Kasih Majalengka, dan membuka pendaftaran untuk Tanggal 1 sampai 6 September 2024.
Benarkah hal tersebut?
CEK FAKTA :
Setelah dilakukan penelusuran, info ini adalah palsu. Modus ini sudah sering dipakai oleh para penipu dengan mengandalkan viralitas dari ibu dayak. Banyak model yang dilakukan oleh para penipu seperti halnya membuat infografis lalu disebarkan melalui medsos dan aplikasi whatsapp.
Tim Jabar Saber Hoaks juga menemukan model konten infografis yang identik dimana penyelenggaraannya akan dilaksanakan di Sumedang.
Tim Sumedang Saber Hoaks telah mengklarifikasi isu tersebut dengan telah mengkonfirmasi Pemerintah Sumedang bahwa tidak ada jadwal/bookingan di Gedung Negara dengan judul tersebut pada tanggal 5-6 September 2024, sehingga bisa disimpulkan bahwa informasi ini adalah hoaks dan kemungkinan percobaan penipuan.
KESIMPULAN :
Postingan/ infografis di sosial media yang menginformasikan akan datangnya Ibu Dayak ke Graha Sidang Kasih Majalengka, dan membuka pendaftaran untuk Tanggal 1 sampai 2 September adalah tidak benar, dan termasuk kedalam kategori imposter content.
RUJUKAN :
https://bit.ly/4d989uF
https://bit.ly/3ZtqGyy
https://bit.ly/3ZpXY1u