NYAMUK WOLBACHIA AGENDA BILL GATES DISEBAR DI UJUNGBERUNG KOTA BANDUNG

DATA INFORMASI KLARIFIKASI
JENIS KLARIFIKASI
KESEHATAN - KESEHATAN
LOKASI INFORMASI
JAWA BARAT - KOTA BANDUNG
JENIS INFORMASI
HOAKS - MISLEADING CONTENT
KANAL ADUAN
WHATSAPP
BUKTI ADUAN
VIDEO
PETUGAS CEK FAKTA
Tommy Sutami
DILIHAT
176 KALI

Kamis, 08 Agustus 2024

Beredar sebuah unggahan di Instagram yang menyebutkan bahwa penyebaran nyamuk Wolbachia  yang dilakukan pihak berwenang di Ujungberung Kota Bandung ini merupakan agenda dari Bill Gates dan merugikan rakyat.

Unggahan tersebut disertai narasi:
“Kenapa selalu dipaksakan??
Dan pihak berwenang Tak pernah belajar dari kegagalan negara lain, tapi justru patuh & memuluskan agenda si dokter komputer kill Gates...
Yang jelas² menimbulkan kerugian pada rakyat akibat ????terapi gen covid.

Rakyat lagi yang direpotkan,
Ekosistem di kacaukan
Semoga upaya ini Allah gagalkan
Aamiin”.

CEK FAKTA:
Dilansir dari Tempo.co, tidak ada pernyataan bahwa nyamuk Wolbachia termasuk kedalam agenda dari Bill Gates, seperti yang dikatakan dalam unggahan tersebut. Selanjutnya, dijelaskan dalam artikel World Mosquito Program bahwa di tahun 2004 Bill dan Melinda Gates memberikan tawaran berupa dana untuk program Tantangan Besar dalam Kesehatan Global yang dilakukan oleh World Mosquito Program. 

Dikutip dari bandung.go.id, bahwa pemerintah kota Bandung memilih Kec. Ujungberung sebagai wilayah pilot project untuk nyamuk Wolbachia karena wilayah ini masuk kedalam 10 kecamatan dengan kasus DBD terbanyak di Kota Bandung tahun 2022. 


Selanjutnya, disebutkan juga bahwa Yogyakarta menjadi kota pertama yang mengimplementasikan nyamuk Wolbachia ini. Hasilnya, kasus demam berdarah turun sampai 70 persen.

KESIMPULAN:
Unggahan yang menyebutkan penyebaran nyamuk Wolbachia di Ujungberung Kota Bandung ini merupakan agenda dari Bill Gates dan merugikan rakyat adalah tidak benar, Misleading Content.

Akun bougenville_yy503 seringkali mengunggah teori konspirasi dan sudah sangat sering dibantah dan diklarifikasi.

RUJUKAN:
https://bit.ly/46FKRL3
https://bit.ly/4dAR5OE
https://bit.ly/3YwLwg0

Pemeriksa Fakta: Salsabilla Destiyadi
Instagram: @salsabiladstyd