Jum'at, 25 November 2022
Beredar di media sosial video yang diklaim sebagai kejadian tanah longsor di kawasan Cianjur yang diakibatkan oleh gempa susulan pasca gempa Cianjur yang merusak beberapa wilayah di Cianjur. Video tersebut memperlihatkan detik-detik longsornya tanah dari sebuah bukit yang menimpa pemukiman yang berada di bawahnya.
Benarkah hal tersebut?
CEK FAKTA : Setelah dilakukan penelusuran oleh Tim Jabar Saber Hoaks, diketahui video tersebut bukanlah terjadi di Cianjur.
Tim Jabar Saber Hoaks mendapatkan video yang identik dari 3 akun youtube diantaranya Crow Gemar yt, succes with funtak dan satnam543. Masing-masing akun mengunggah video tersebut pada tanggal 2 dan 3 Juli 2022 dengan keterangan yang sama yakni longsor yang terjadi di Manipur India.
Dilansir hindustantimes.com, pada 30 Juni 2022 terjadi longsor di lokasi konstruksi kereta api di distrik Noney Manipur, India. Setidaknya diberitakan ada 50 korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
Tim Jabar Saber Hoaks coba melakukan penelusuran lebih lanjut untuk mendapatkan informasi tambahan terkait video yang beredar tersebut, tetapi jejak digital yang mampu ditelusuri hanyalah postingan dari ketiga akun Youtube tersebut. Setidaknya unggahan dari ketiga akun Youtube itu cukup memberikan bukti dan kesimpulan bahwa video telah beredar sebelum pasca gempa Cianjur.
KESIMPULAN : Video yang beredar dan diklaim sebagai kejadian tanah longsor yang terjadi di kawasan Cianjur akibat gempa susulan adalah salah.
Informasi ini adalah jenis kategori False Context.
RUJUKAN :
http://bit.ly/3U0uNvC
http://bit.ly/3AHUOsE
http://bit.ly/3XywseY
http://bit.ly/3EDNCPs