SIM BARU SMART

DATA INFORMASI KLARIFIKASI
JENIS KLARIFIKASI
HUKUM DAN REGULASI - HUKUM DAN REGULASI
LOKASI INFORMASI
NASIONAL - NASIONAL
JENIS INFORMASI
BENAR - BENAR
KANAL ADUAN
TWITTER
BUKTI ADUAN
GAMBAR
PETUGAS CEK FAKTA
Tommy Sutami
DILIHAT
497 KALI

Selasa, 03 September 2019

SIM BARU SMART


[FAKTA]
Tim Jabar Saber Hoaks menerima aduan yang menanyakan kebenaran dari informasi adanya smart SIM. Setelah dilakukan penelusuran informasi tersebut BENAR.

[PENJELASAN]
Kepala Korps Lalu Lintas Polri Inspektur Jenderal Polisi Refdi Andri mengatakan, smart SIM nantinya akan memiliki tampilan yang berbeda dengan SIM lama.

Dia menyebut, tampilan smart SIM akan terlihat lebih sederhana, termasuk penulisan identitas pemilik SIM. Meski demikian, fungsinya bertambah karena dirancang untuk bisa dipakai sebagai alat pembayaran elektronik atau uang elektronik.

"Contoh pemilik SIM yang kartu lama ada nama titik dua ????) Budi. Sekarang enggak, jadi langsung satu (titik) Budi," tuturnya seperti dikutip dari VIVAnews, Selasa 3 September 2019.

Pada model baru, juga akan disematkan golongan darah pemiliknya. Informasi tersebut, kata Dia, diperlukan untuk membantu pengendara saat terjadi kecelakaan, khususnya ketika membutuhkan pertolongan darah secara cepat.

SIM baru juga terkoneksi langsung dengan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil).

Smart SIM juga akan memiliki nomor registrasi seumur hidup, bukan masa berlaku seumur hidup. Nomor registrasi tersebut nantinya menjadi acuan seseorang jika ingin meningkatkan status SIM nya.

[SUMBER KLARIFIKASI]
https://bit.ly/2k4Joey
https://bit.ly/2m3BfHZ
https://bit.ly/2lzAlCN
https://bit.ly/2knb66C