MAHFUD MD KETURUNAN ARYO AMONG KORO YANG DULUNYA TENTARA KNIL

DATA INFORMASI KLARIFIKASI
JENIS KLARIFIKASI
POLITIK - POLITIK
LOKASI INFORMASI
NASIONAL - NASIONAL
JENIS INFORMASI
HOAKS - FABRICATED CONTENT
KANAL ADUAN
TWITTER
BUKTI ADUAN
GAMBAR
PETUGAS CEK FAKTA
Tommy Sutami
DILIHAT
586 KALI

Senin, 13 Mei 2019

MAHFUD MD KETURUNAN ARYO AMONG KORO YANG DULUNYA TENTARA KNIL

[DISINFORMASI]
Berdasarkan laporan aduan yang JSH terima, beredar kabar bahwa Prof. Mahfud MD adalah keturunan seorang tentara KNIL (Belanda Hitam) yang bernama Aryo Among Koro.

[PENEJELASAN]
Setelah JSH melakukan penelusuran, berita tersebut adalah SALAH
Firmansyah Ali yang juga masih keponakan dari Prof. Mahfud MD membantah kabar tersebut.
Pertama, Pak Mahfud MD sama sekali tidak ada darah Bangkalan, pak Mahfud MD total orang pamekasan yang numpang lahir di Sampang. Jadi kalau di Bangkalan memang pernah ada tokoh bernama Aryo Among Koro antara tahun 1874 s/d tahun 1906, dipastikan itu bukan nenek moyang Prof Mahfud MD. Itupun kalau benar ada tokoh tersebut, jangan-jangan keberadaan dan kisah tentang tokoh tersebut juga hoax?, sebab banyak orang bangkalan tidak kenal dan tidak tau.
Kedua, dari jalur ayahandanya, Mahfud MD bin Mahmoddin bin Hasyim dan terus ke atas merupakan orang biasa, bukan tentara belanda atau Ningrat Bangkalan. Mahmoddin ayahandanya adalah petani yang kemudian jadi PNS. Sedangkan Hasyim kakeknya adalah petani sambil ngajar ngaji.
Ketiga, Prof Mahfud dari jalur ibu adalah keturunan Bhujuk Abdul Qidam Sumenep alias Pangeran Pandiyan yang sama sekali tidak ada kaitannya dengan para bangsawan Bangkalan waktu itu.
Sampai saat ini belum diketahui siapa sosok Aryo Omong Koro itu sebenarnya.

[SUMBER KLARIFIKASI]