SHOLAT JOKOWI LENGAN KIRI DEKAP LENGAN KANAN

DATA INFORMASI KLARIFIKASI
JENIS KLARIFIKASI
POLITIK - POLITIK
LOKASI INFORMASI
NASIONAL - NASIONAL
JENIS INFORMASI
HOAKS - MANIPULATED CONTENT
KANAL ADUAN
WHATSAPP
BUKTI ADUAN
GAMBAR
PETUGAS CEK FAKTA
Tommy Sutami
DILIHAT
215 KALI

Senin, 25 Maret 2019

[DISINFORMASI]
Berdasarkan aduan yang masuk melalui Admin Whatsapp Jabar Saber Hoaks, menanyakan kebenaran Gambar yang viral di Group Whatsapp dan Facebook, Foto Jokowi saat sholat lengan kiri dekap lengan kanan. 


Setelah tim jabar saber hoaks melakukan penelusuran gambar tersebut palsu dan tidak benar. Berikut penjelasannya.

Penjelasan : Foto yang dibagikan oleh SUMBER adalah hasil suntingan (dibalik), foto asli adalah yang dipublikasi di tahun 2016. 

SUMBER menambahkan narasi pelintiran untuk membangun premis yang salah berdasarkan foto hasil suntingan yang dibagikan. “Mohon tangapanya melihat org ini sholat dgn cara yg tdk lazim dan salah .orang ini berarti islamnya……..???? sholat yg bener seharusnya lengan kiri yg di dekap sama lengan kanan, bukan sebaliknya lengan kanan yg di dekap lengan kiri, saya saja sebagai Muamalaf mengerti masalah ini”.
.
[SUMBER KLARIFIKASI]
https://bit.ly/2UhIwTO