PENYEGELAN MASJID MOROWALI

DATA INFORMASI KLARIFIKASI
JENIS KLARIFIKASI
SARA - AGAMA
LOKASI INFORMASI
NASIONAL - NASIONAL
JENIS INFORMASI
HOAKS - FALSE CONTEXT
KANAL ADUAN
WHATSAPP
BUKTI ADUAN
GAMBAR
PETUGAS CEK FAKTA
Alfianto Yustinova
DILIHAT
232 KALI

Senin, 28 Januari 2019

[Salah]
Penyegelan Masjid Morowali.
.
[Narasi]
Beredar informasi di akun media sosial, tentang sebuah video penyegelan masjid di Morowali Mandar.
Setelah JSH melakukan penelusuran, konten sumber memakai konten yang ASLI dan dipadankan dengan konteks informasi yang SALAH.
Post sumber menggunakan video/foto yang sudah beredar sebelumnya mengenai berita tentang "video penyegelan masjid ahmadiyah di Sukabumi". Video asli diambil dari http://icrp-online.com/video-penyegelan-masjid-ahmadiyah....
.
[Klarifikasi]
Aksi penyegelan di dalam video yang beredar merupakan penyegelan masjid Ahmadiyah.
Berdasarkan keterangan Dadang Eka Widianto “Penyegelan ini karena ada permintaan dari warga sekitar Masjid Al-Furqon di Kecamatan Parakansalak dan penyegelan ini untuk mencegah konflik yang terjadi di masyarakat, dia menjelaskan, tindakan yang dilakukantersebut sesuai dengan Peraturan Daerah Nomor 10/2015 tentang Penyelenggaraan Ketertiban Umum dan Ketenteraman Masyarakat.” kata Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Sukabumi, Dadang Eka Widianto di Sukabumi.
Peristiwa ini terjadi di tahun 2016.
*Informasi ini masuk kategori DISINFORMASI*
.